Karimun, beritakita.info – Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kabupaten Karimun menggelar Musyawarah Kabupaten (Muskab) ke-VI periode 2026-2029 di Ballroom Hotel Tanjung Gelam Pelabuhan KPK, Minggu (25/1/2026) pagi. Kegiatan yang seharusnya diikuti 13 perguruan silat hanya dihadiri 10 perguruan, namun tetap berjalan lancar dengan terpilihnya ketua baru secara aklamasi.

Imam Cholis, Sekretaris Umum IPSI Karimun sekaligus Ketua Penyelenggara, menjelaskan latar belakang pelaksanaan kegiatan ini.
“Kegiatan hari ini kita melaksanakan Muskab ke-VI tahun 2026. Awalnya ada dua calon, namun yang satu menyatakan mengundurkan diri, sehingga kami pastikan ketua tunggal terpilih secara aklamasi,” ujarnya.

Imam Cholis juga menambahkan harapan kepada kepemimpinan baru yang terpilih secara aklamasi
“Kami berharap dengan terpilihnya Ketua baru bisa membawa IPSI ke ranah yang lebih baik dan berprestasi bagi para adik-adik kita, bahkan lebih baik dari pada kami yang sebelumnya melaksanakan tugas,” ungkap Imam
Zainal Abidin, Sekretaris Umum IPSI Provinsi Kepulauan Riau yang mewakili Ketua Umum provinsi, menegaskan pentingnya pelaksanaan muskab yang memang seharusnya digelar.

“Kegiatan muskab ini memang sudah masanya dan harus dilaksanakan berdasarkan anggaran dasar negara Indonesia, semoga Ketua yang terpilih bisa membawa kekuatan Karimun dalam pencak silat untuk meningkatkan prestasi. Kami mengharapkan pengurusan lebih meningkatkan sumber dayanya,” ujar Zainal
Saat membuka secara resmi, Tri Sando, yang mewakili Ketua KONI Kabupaten Karimun, menyampaikan harapan besar terhadap IPSI Karimun.
“Dengan kepengurusan yang baru, kami berharap IPSI Kabupaten Karimun bisa menjadi lumbung medali dengan berbagai prestasi,” ucapnya.
Muhammad Holik dari Perguruan Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Karimun, yang terpilih sebagai Ketua IPSI Karimun periode 2026-2029, menyampaikan visi dan misinya.

“Terimakasih sudah memberikan kepercayaan kepada saya untuk membawa IPSI Kabupaten Karimun lebih baik ke depan, saya akan berupaya melestarikan budaya pencak silat di tingkat daerah, provinsi, nasional hingga internasional, mempererat tali silaturahmi antar perguruan pencak silat di Kabupaten Karimun, serta berperan serta mendukung dan mensukseskan program pemerintah,” ungkap Holik

Holik juga mengaku akan berupaya untuk menjalin tali silaturahmi antara perguruan pencak silat se-Kabupaten Karimun, membina dan meningkatkan prestasi atlet pencak silat Karimun, serta menjadi wadah bagi Perguruan Pencak Silat untuk terciptanya situasi yang rukun dan damai.
*Nichita Bella

