Rabu, Februari 19, 2025
BerandaKarimunRatusan Masyarakat Durai Terima Hadiah Gratis dari Gubernur Kepri

Ratusan Masyarakat Durai Terima Hadiah Gratis dari Gubernur Kepri

Karimun, beritakita.info- Gubernur Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) melakukan kunjungan kerja di Kecamatan Durai Kabupaten Karimun pada Rabu (20/12/2023) Pagi. Kunjungan tersebut sebagai bentuk silaturahmi yang disejalankan dengan penyerahan bantuan kesejahteraan sosial bahan pokok sembako kepada masyarakat yang ada di Kecamatan Durai tepatnya di Gedung Serbaguna Telaga Lestari.

Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau menyalurkan sebanyak 2.420 paket sembako gratis untuk masyarakat Kabupaten Karimun. Ada sebanyak 642 paket sembako gratis disalurkan langsung oleh Gubernur Provinsi Kepri Ansar Ahmad yang didampingi oleh Kepala Dinas Sosial Provinsi Kepulauan Riau yakni Burhanuddin untuk masyarakat Kecamatan Durai.

Penyaluran yang disejalankan dengan silaturahmi tersebut dihadiri oleh Bupati Karimun Aunur Rafiq, Wakil Ketua II DPRD Provinsi Kepri Rizki Faisal, Tim Percepatan Pembangunan Provinsi Kepri Syarifah Nurmawati, Anggota DPRD Provinsi Kepri Raja Bachtiar, Anggota DPRD Kabupaten Karimun Raja Rafiza dan Anggota DPRD Kabupaten Karimun Samsuliwan.

Atas nama pemerintah daerah Kabupaten Karimun, Bupati Karimun Aunur Rafiq mengucapkan terimakasih atas perhatian dari Gubernur Provinsi Kepri Ansar Ahmad terhadap masyarakat Kecamatan Durai.

“Kami sangat berterima kasih kepada Bapak Ansar Ahmad yang sudah sangat perhatian kepada masyarakat Kami di Kecamatan Durai, tidak lupa kepada para Fraksi yakni Bapak Raja Bahtiar sebagai Anggota DPRD Provinsi Kepri dan Pak Raja Rafiza sebagai Anggota DPRD Kabupaten Karimun yang sudah selalu berjuang menganggarkan anggaran untuk pembangunan yang ada di Kecamatan Durai,” ujar Bupati Rafiq

Bupati Rafiq mengatakan bahwa selain dari anggaran Provinsi Kepri, pihaknya juga telah mengucurkan anggaran yang cukup besar untuk pembangunan yang ada di Kecamatan Durai.

“Untuk tahun 2024, pemerintah daerah juga mengalokasikan dana sebanyak 5 miliar untuk jalan lingkar dari Kantor Camat, belum termasuk dana aspirasi dari dewan, kita bersyukur juga ada alokasi dana Desa  yang setiap tahunnya mendapatkan sebanyak 52 miliar untuk seluruh Desa yang ada di Kabupaten Karimun untuk pembangunan,” kata Bupati Rafiq

Selama 8 tahun menjabat sebagai Bupati Karimun, Bupati Rafiq mengatakan bahwa pihaknya telah membangun jalan di Desa-desa sepanjang 160 kilometer.

“Di masa jabatan Saya, ada 160 kilometer untuk semenisasi di Desa-desa, tidak hanya itu, ada  tambatan perahu, tanggul, normalisasi parit, pembuatan drainase dan lainnya, jadi kalau ada yang bilang bahwa tak ada pembangunan di desa itu sangat keliru,” ujar Bupati Rafiq

Sementara, Gubernur Provinsi Kepulauan Riau, Ansar Ahmad mengatakan bahwa selain bersilaturahmi, kehadirannya di Kecamatan Durai Kabupaten Karimun adalah untuk menyampaikan beberapa program Provinsi yang akan dan sedang dilaksanakan.

“Untuk tahun 2024 mendatang, kita prioritaskan untuk mengganti ponton pelabuhan dengan dermaga apung ponton HDPE, nilainya 3 miliar rupiah, mudah-mudahan dapat mempermudah bapak ibu masyarakat Durai,” ujar Gubernur Ansar

Selain itu, Gubernur Ansar mengatakan bahwa pihaknya sedang berupaya melakukan pembangunan secara bertahap.

“Jalan Desa Tanjung Kilang juga sudah 2 tahun ini Kita bangun secara bertahap, karena memang APBD Provinsi itu harus dibagi untuk 7 Kabupaten Kota, ada 394 pulau yang harus kita perhatikan, membaginya memang tidak gampang tapi durai termasuk yang mendapatkan prioritas itu,” ujar Gubernur Ansar

Gubernur Ansar menambahkan bahwa pihaknya juga akan tetap fokus untuk menjalankan program Kepri terang sehingga rakyatnya bisa merasakan kenyamanan.

“Kita terus memprogramkan Kepri Terang, program-program penyambungan listrik Desa untuk masyarakat, di Pulau Semembang kita sambungkan listriknya secara gratis,  tahun 2024 akan dipasang tower-tower listrik di Durai sehingga dipertengahan atau akhir tahun 2024 bisa mengalir listrik 24 jam supaya memudahkan anak-anak kita belajar dengan baik,” kata Gubernur Ansar 

Tidak hanya itu, Gubernur Ansar juga akan terus berupaya menggesa pembangunan lainnya untuk kemajuan Provinsi Kepulauan Riau.

Dalam kegiatan tersebut, selain memberikan sembako gratis, Pemerintah Provinsi juga memberikan bantuan sebanyak 30 unit cool box untuk nelayan dan 50 unit life jacket untuk nelayan Kecamatan Durai.

Reporter: Nichita Bella