Karimun- Komandan Kodim 0317 Tanjung Balai Karimun (TBK), Letkol Infanteri Budianto Hamdani melakukan peletakan batu pertama terhadap rumah seorang nenek berstatus janda bernama Indah Sri Darmi (60 tahun) di Kampung Sidodadi Bukit Tembak, Kelurahan Sungai Pasir Kecamatan Meral, Jum’at (11/11/2022) Siang.

Peletakan batu pertama secara serentak di seluruh Indonesia tersebut, menandakan telah dimulainya pembangunan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) sesuai dengan program dari Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KASAD) Jenderal TNI Dudung Abdurachman dalam rangka Babinsa masuk dapur.

Komandan Kodim 0317 TBK, Letkol Infanteri Budianto Hamdani mengatakan bahwa pihaknya akan melakukan renovasi terhadap rumah milik seorang nenek bernama Indah yang baru ditinggal suaminya meninggal dunia.

“Untuk kondisi rumah mulai dari seng, bangunan, dapur itu sudah tidak layak, jadi kita sudah rencanakan mulai dari pembangunan awal hingga kita buat selayak mungkin untuk nantinya dapat ditinggal oleh ibu tersebut, semoga program ini dapat membantu meringankan bebannya,” ungkap Dandim Budianto
Sementara, Indah Sri Darmi mengaku sangat terharu karena berkesempatan mendapatkan bantuan dari Kepala Staf TNI Angkatan Darat melalui Kodim 0317 TBK.

“Saya sangat terharu dan sangat sedih sekali, Saya mengetahui akan dibantu itu sewaktu almarhum suami Saya masih hidup, suami Saya baru saja meninggal dunia. Sedih sekali rasanya, andai saja suami Saya masih hidup, pasti Saya bisa tinggal bersama suami Saya di rumah baru,” ungkap Indah yang tidak bisa menahan tangis saat diwawancari.

Meski sangat dibaluti dengan kesedihan, Indah sangat bersyukur dan berterimakasih karena rumah yang sudah sering bocor tersebut akan segera direnovasi.
“Terimakasih sekali Bapak-bapak TNI, sudah sangat perhatian dengan Saya, bahkan Saya jalan saja selalu dituntun dengan lembut, saya sangat senang sekali, semoga Bapak-bapak TNI dibalas kebaikannya sama Allah,” pungkas Indah
Reporter : Riana Refalina
Editor : Nichita Bella